Dalam rangkaian acara Dies Natalis Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro (FEB UNDIP) yang ke-63, FEB UNDIP melaksanakan kegiatan ziarah dan tabur bunga ke makam Dosen dan Tendik di Makam Undip pada tanggal 08 Maret 2023.

Acara tabur bunga yang dihadiri oleh pimpinan fakultas, dosen, dan tendik ini, diawali dengan sambutan dari Dekan FEB. Acara dilanjutkan dengan pembacaan do’a bersama. Selanjutnya dengan prosesi tabur bunga oleh seluruh civitas akademik yang hadir. Kegiatan ini memiliki makna berarti untuk mengenang jasa para pegawai UNDIP dan menumbuhkan bakti kita untuk tetap berkontribusi memajukan bangsa khususnya Universitas Diponegoro.

 

FEB UNDIP setiap tahunnya rutin melaksanakan ziarah dan tabur bunga untuk mengenang jasa para pegawai UNDIP. Semoga dengan dilaksanakannya acara semacam ini, dapat menginspirasi generasi penerus untuk dapat terus berkontribusi positif terhadap kemajuan bangsa khususnya dalam bidang pendidikan.